BEBASS, Solusi Belajar di Masa Pandemi




Gelombang cinta BEBASS (Belajar Bersama Suara Salatiga)masih berlanjut menghanyutkan ruang dengar teman setia.  

Program kerjasama Dinas Pendidikan dan Diskominfo Kota Salatiga yang bertujuan membantu anak usia Sekolah Dasar untuk memahami materi-materi pembelajaran melalui siaran radio. 

Belajar Bersama Suara Salatiga juga menyajikan tips yang membantu ayah dan bunda menyampaikan materi pembelajaran ketika mendampingi anak belajar di rumah. 

Melalui program ini, anak-anak maupun orang tua dapat melakukan dialog interaktif tentang materi pembelajaran bersama guru sebagai narasumber. 

Dimohon setiap sekolah dapat memberikan dukungan terhadap program ini dengan membagikan flyer kepada siswa dan orang tua.

Selain itu sekolah juga dapat mengimbau siswa untuk mengikuti siaran ini di Radio Suara Salatiga 99.9 FM yang akan mengudara setiap hari Senin-Sabtu, jam 08.00-09.00.

Bagi yang tidak memiliki radio di rumah, bisa menggunakan radio di HP dengan frekuensi 99.9 atau membuka internet http://suarasalatiga.com/streaming.

Bagi yang ingin dialog interaktif bisa menghubungi via telepon (0298) 323310 atau via WhatsApp 081904880999. 

Atas perhatian dan kerjasamanya, diucapkan terima kasih.

Comments

Terima kasih telah berkunjung di blog Expert Educator. Silahkan tinggalkan komentar Anda atau Silahkan share bila dirasa bemanfaat
Salam Pendidikan.

Formulir Kontak

Send

Arsip Blog